5 Macam Perintah Masukan (Input) C++, Lengkap Contoh dan Penjelasan

Sejauh ini kita telah banyak menggunakan cout(dibaca "si out") untuk menuliskan ke layar (perintah keluaran) dan cin (dibaca "si in") untuk membaca nilai dari keyboard (perintah masukan). Pada kesempatan ini kita akan membahas secara lebih detail mengenai perintah masukan pada bahasa C++ lengkap dengan contoh program beserta penjelasannya, dimana contoh program kami buat menggunakan IDE Dev-C++.

Pengertian Perintah Masukan (Operasi Input)

Perintah masukan atau perintah input merupakan perintah yang berfungsi untuk memasukan data pernyataan kedalam memori program, yang biasanya akan diproses dan dikeluarkan dalam bentuk peintah keluaran (output). Perintah masukan / input standar yang disediakan oleh Dev-C++ diantaranya adalah : cin( ), gets( ), getch( ), getche( ) dan scanf( ).

5 Macam Perintah Masukan (Perintah Input) C++

1. Perintah Masukan Menggunakan cin()
Dalam C++, cin() merupakan fungsi yang digunakan untuk memasukkan suatu data. cin() biasah digunakan untuk input angka, bukan string / kata, hal tersebut karena perintah cin tidak dapat membaca spasi pada karakter data yang kita inputkan, Jadi jika kita input beberapa kata maka yang terjadi adalah error / kata setelah spasi (sisa kata) tidak akan tampil.

Untuk menggunakan fungsi cin(), sobat harus menyertakan file header <iostream>. Bentuk umum dari fungsi cin() adalah sebagai berikut:
cin >> nama_variabel;

Untuk lebih jelasnya mengenai fungsi cin(), dapat sobat lihat pada contoh program dibawah ini:
contoh program menggunakan fungsi cin
contoh program menggunakan fungsi cin
#include <iostream>

using namespace std;

int main(){
     // Deklarasi variabel
     char nama[50];
     int nilai;

     // Menggunakan cin untuk melakukan
     // Perintah masukan / input
     cout<<"Masukan Nama  : ";
     cin>>nama;
     cout<<"Masukan Nilai : ";
     cin>>nilai;

     // Menampilkan hasil / keluaran
     cout<<"\nMahasiswa atas nama "<<nama<<" nilainya "<<nilai;

     return 0;
}

2. Perintah Masukan Menggunakan scanf()
scanf( ) merupakan fungsi yang digunakan untuk memasukkan berbagai jenis data. Sejatinya fungsi scanf() merupakan milik bahasa C, karena fungsi scanf() berada di library "stdio.h" yang merupakan library milik bahasa C. Namun karena C++ bisa menjalankan hampir semua (File Header / library) dari C, maka kita bisa menggunakan fungsi scanf() di C++.

Baca Juga : 4 Macam Perintah Keluaran (Output) C++, Lengkap Contoh dan Penjelasan
sama seperti cin(), scanf() biasanya digunakan untuk input angka, bukan string / kata, hal tersebut karena perintah scanf tidak dapat membaca spasi pada karakter data yang kita inputkan, Jadi jika kita input beberapa kata maka yang terjadi adalah error / kata setelah spasi (sisa kata) tidak akan tampil.

Untuk menggunakan fungsi scanf() kita harus menuliskan file header / library <stdio.h>. Adapun bentuk umum penulisan fungsi scanf() adalah sebagai berikut:
scanf("penentu format", &nama-variabel);
Keterangan : simbol "&" adalah pointer yang dipakai untuk menunjuk kealamat variabel memori yang dituju

Berikut adalah penentuan format untuk scanf() :
Tipe Data
Penentuan Format untuk printf()
Integer
%d
Floating Point

- Bentuk desimal
%f
- Bentuk Berpangkat
%e
- Bentuk desimal dan angka
%g
Double Precision
%lf
Unsigned Integer
%u
Long Integer
%ld
Long Unsigned Integer
%lu
Unsigned Hexadecimal Integer
%x
Unsigned Octal Integer
%o
Charackter
%c
String
%s

Untuk lebih jelasnya mengenai fungsi scanf(), dapat sobat perhatikan pada contoh program dibawah ini:
contoh program menggunakan fungsi scanf
contoh program menggunakan fungsi scanf
#include <stdio.h>

using namespace std;

int main(){
     char nama[50];
     int nilai;

     printf("Masukkan Nama  : ");
     scanf("%s", &nama);
     printf("Masukkan Nilai : ");
     scanf("%d", &nilai);

     printf("\nMahasiswa atas nama %s nilainya %d",nama,nilai);

     return 0;
}
3. Perintah Masukan Menggunakan gets()
gets( ) merupakan fungsi yang digunakan untuk memasukkan data string. Berbeda dengan scanf() yang tidak dapat menerima string yag mengandung spasi / tab dan menganggap data tersebut sebagai data terpisah, gets() dapat menerima string yang mengandung spasi / tab dan masih menganggap data tersebut sebagai satu kesatuan data.

Untuk menggunakan fungsi gets() kita harus menuliskan file header / library <stdio.h>. Adapun bentuk umum penulisan fungsi gets() adalah sebagai berikut:
gets(nama_variabel_string);

Untuk lebih jelasnya mengenai fungsi gets(), dapat sobat perhatikan pada contoh program dibawah ini:
contoh program menggunakan fungsi gets
contoh program menggunakan fungsi gets
#include <stdio.h>

using namespace std;

int main(){
     char nama[50];
     int nilai;

     printf("Masukkan Nama  : ");
     // Menggunakan gets untuk melakukan
     // Perintah masukan / input
     // Sehingga string inputan bisa mengandung spaci
     gets(nama);
     printf("Masukkan Nilai : ");
     scanf("%d", &nilai);

     printf("\nMahasiswa atas nama %s nilainya %d",nama,nilai);

     return 0;
}
4. Perintah Masukan Menggunakan getch()
getch( ) (get character and echo) merupakan fungsi yang digunakan untuk membaca sebuah karakter, dengan sifat setelah memasukkan sebuah karakter kita tidak perlu mengakhirinya dengan menekan tombol ENTER, dan karakter yang dimasukan juga tidak akan ditampilkan di layar.

Untuk menggunakan fungsi getch() kita harus menuliskan file header / library <conio.h>. Untuk lebih jelasnya mengenai fungsi getch(), dapat sobat perhatikan pada contoh program dibawah ini:
contoh program menggunakan fungsi getch
contoh program menggunakan fungsi getch
#include <stdio.h>
#include <conio.h>

using namespace std;

int main(){
     char kar;

     printf("Masukan Sebuah Karakter : ");
     kar = getch( );
     printf("\n\nSobat baru Memasukan karakter : %c", kar);

     return 0;
}

5. Perintah Masukan Menggunakan getche()
getche( ) merupakan fungsi yang digunakan untuk membaca sebuah karakter, dengan sifat setelah memasukkan sebuah karakter kita tidak perlu mengakhirinya dengan menekan tombol ENTER, dan karakter yang dimasukan ditampilkan di layar (hal tersebut berbeda dengan getch yang tidak menampilkan karakter saat kita melakukan input).

Untuk menggunakan fungsi getche() kita harus menuliskan file header / library <conio.h>. Untuk lebih jelasnya mengenai fungsi getche(), dapat sobat perhatikan pada contoh program dibawah ini:
contoh program menggunakan fungsi getche
contoh program menggunakan fungsi getche
#include <stdio.h>
#include <conio.h>

using namespace std;

int main(){
     char kar;

     printf("Masukan Sebuah Karakter : ");
     kar = getche( );
     printf("\n\nSobat baru Memasukan karakter : %c", kar);

     return 0;
}

Sekian Artikel mengenai 5 Macam Perintah Masukan (Input) C++, Lengkap Contoh dan Penjelasan, semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi sobat baik untuk menambah ilmu, mengerjakan tugas, maupun untuk sekedar menambah wawasan tentang perintah masukan c++, operasi input c++, contoh program cin( ), contoh program gets( ), contoh program getch( ), contoh program getche( ) dan contoh program scanf( ). Seandainya sobat menemukan kesalahan dari segi penulisan, mohon kritik dan saran yang membangun untuk kemajuan bersama. Akhir kata, Terimakasih atas kunjungannya.

0 Response to "5 Macam Perintah Masukan (Input) C++, Lengkap Contoh dan Penjelasan"